Tentang PB Sinar Perak

Posted by Unknown 0 komentar



Perguruan Beladiri SINAR PERAK merupakan organisasi kekeluargaan beladiri yang memiliki dasar pengembangan ilmu beladiri. Perguruan ini didirikan oleh Ir. Djoko Ismanu Herlambang (Mas Dhanu) di Yogyakata, secara resmi berdiri pada tanggal 24 Desember 1990 dengan nama Perguruan Beladiri SINAR PERAK, merupakan cara yang tepat untuk mendapatkan kesehatan dengan mengambil unsur olahraga, anatomi-fisiologi, pembinaan mental (psikis) dan pembinaan rohani. Dengan memadukan unsur-unsur tersebut, siswa perguruan menjadi sehat dan preventif terhadap sakit dan mampu untuk menyembuhkan. Teori ini sudah diterapkan puluhan tahun dan berhasil, berbagai macam penyakit dapat tersembuhkan antara lain jantung, gula, gagal ginjal, stroke, kanker hati dan jenis penyakit lainnya.

Perguruan ini berpusat di Yogjakarta dan telah menyebar diberbagai cabang di daerah-daerah lain. Cabang-cabang perguruan ini ada di Jakarta, Semarang, Surakarta, Sragen, Boyolali, Salatiga, Wates, Klaten, Malang, Surabaya, Kediri, Ambarawa, Kudus, Borobudur, Purbalingga dan Bali.

Visi
Perguruan Beladiri SINAR PERAK menjadi pusat pengembangan keilmuan yang menghasilkan manusia berkualitas dan berakhlak mulia untuk menuju terwujudnya kehidupan masyarakat dunia yang damai dalam segala aspek kehidupan.

Misi
Perguruan Beladiri SINAR PERAK mempunyai komitmen yang kuat untuk tampil sebagai penyelenggara pengembangan ilmu kesehatan yang handal dalam spektrum penerapan/aplikasi perilaku yang baik dalam segala aspek kehidupan.

Tujuan
Melihat dan mengamati kondisi dan keadaan masyarakat pada umumnya, khususnya keberadaan perguruan-perguruan beladiri di Indonesia yang semakin memprihatikan di mata masyarakat. Berdasarkan berbagai pengamatan yang telah dilakukan oleh tokoh sentral Perguruan Beladiri SINAR PERAK, berbagai kondisi diatas dapat dihindari dan ditanggulangi dengan penerapan nilai-nilai kehidupan yang baik dalam program pengajaran dan pembelajaran masyarakat melalui perguruan beladiri yang menyajikan program untuk peningkatan kualitas masyarakat baik fisik, mental maupun spiritual. Tujuan Perguruan Beladiri SINAR PERAK ini tidak lain adalah untuk memberikan bimbingan dan pengajaran kepada masyarakat bagaimana menjadi sosok manusia yang berakhlak mulia, sehat dan berpribadi yang unggul di segala aspek kehidupannya.

Latar Belakang
Kesehatan merupakan salah satu pilar pokok kebutuhan manusia di dunia ini. Kesehatan merupakan suatu hal yang selalu dicari dan sangat dibutuhkan oleh manusia (karena hidup tidak sehat menjadikan seorang tersebut menjadi tidak berarti) sehingga segala aktifitas hidupnya dapat dijalani dengan baik. Aktifitas untuk pekerjaannya sehari-hari, aktifitas dengan keluarganya dan segala aktifitas lain dengan masyarakat disekitarnya, kesemuanya dapat dilakukan dengan baik jika kondisi kesehatan kita dalam keadaan baik. Sebaliknya jika kondisi kesehatan terganggu, maka segala aktifitas kehidupan tidak dapat dilakukan dengan baik. Tidak dapat melakukan pekerjaannya, tidak dapat berinteraksi dengan orang-orang di lingkungan kerjanya dan interaksi dengan keluarga dan di masyarakat sekitarnya juga. Kesehatan yang dibutuhkan tidak hanya kesehatan secara fisik saja namun juga mental (psikis) dan rohani. Dengan badan (jasmani), mental (psikis) dan rohani yang sehat orang dapat melakukan segala aktifitas kehidupannya dengan baik, dapat bekerja dengan baik, dapat berkarya dengan baik dan dapat juga beribadah dengan baik. Sebaliknya jika kondisi kesehatan terganggu, maka segala aktifitas kehidupan tidak dapat dilakukan dengan baik, tidak dapat melakukan pekerjaannya, tidak dapat berinteraksi dengan orang-orang di lingkungan kerjanya, tidak dapat berinteraksi dengan keluarga dan masyarakat sekitarnya juga terganggu. Berbagai macam upaya ditempuh seseorang untuk dapat selalu sehat, seperti mengkonsumsi makanan yang sehat, berolah raga, mengkonsumsi makanan dan minuman tambahan (suplemen) pendukung.

Mengikuti Perguruan Beladiri SINAR PERAK merupakan salah satu upaya ditempuh masyarakat untuk mendapatkan kesehatan. Harapan yang digantungkan dengan mengikuti jenis kegiatan ini, masyarakat dapat sehat dan terlepas dari segala bentuk penyakit yang dideritanya. Namun dalam banyak kasus, apa yang menjadi harapan masyarakat tersebut tidak dapat dicapai karena kenyataanya yang diperoleh bukannya tambah sehat namun penyakitnya tambah parah. Perguruan Beladiri SINAR PERAK hadir dihadapan masyarakat untuk menjadi jawaban dari apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. Perguruan ini hadir untuk mencoba membangun suatu tatanan masyarakat yang sehat baik dari segi fisik, mental (psikis) maupun rohani. Di perguruan beladiri ini dalam program-program kepelatihannya mencoba untuk mendidik siswa-siswa perguruan untuk mengetahui tentang bagaimana untuk menjadi sehat, preventif untuk tidak sakit dan menyembuhkan penyakit. Untuk mencapai tujuan pembelajaran di perguruan ini, berbagai program dengan materi yang tepat disusun dan disajikan kepada siswa dan masyarakat.

Sasaran Pembelajaran
Perguruan Beladiri SINAR PERAK hadir di masyarakat dengan berbagai program pembelajaran kepada masyarakat dan menjadi sebuah solusi yang tepat untuk tiga sasaran pokok, yaitu :
1. Berakhlak Mulia
Berakhlak mulia, proses pembelajaran di Perguruan Beladiri SINAR PERAK dalam setiap langkah pembelajaran didasarkan pada penerapan pendidikan akhlak secara aktual-aplikatif. Selain memang harus melatih diri untuk belajar gerak (senam dan jurus), siswa Perguruan Beladiri SINAR PERAK juga dibimbing untuk melatih bagaimana bisa menjadi insan yang rendah hati dalam setiap langkah kehidupan. Bagaiamana bisa bersikap santun, tidak menyakiti baik dalam tutur kata maupun menjalani langkah kehidupan sehari-hari dengan antara lain mengendalikan emosi, tidak mudah marah, tersinggung, tidak sombong/ujub dan mencelakakan orang lain. Selain itu juga melatih diri untuk menjadi orang yang arif dan bijak baik untuk diri sendiri, keluarga dan lingkungan yang ada, walaupun kita mendapat perlakuan yang kurang baik dari orang lain, namun sikap dan tutur kata kita tetap santun, tidak ada unsur sakit hati kemudian balas dendam, justru menanggapi dengan sikap yang bijak.
2. Sehat
Hidup Sehat (dengan perilaku yang baik), penelitian yang dilakukan oleh Guru Besar Perguruan Beladiri SINAR PERAK selama lebih dari lima belas tahun menyimpulkan bahwa penyakit itu kebanyakan disebabkan oleh perilaku manusia yang kurang baik, dalam analisa medis sering dinyatakan bahwa penyakit berawal dari kondisi kejiwaan seseorang. Hal ini bisa diartikan bahwa dengan perilaku yang baik atau akhlak yang mulia bisa mengurangi dan menyembuhkan penyakit yang paling ditakuti dimasa sekarang dan akan datang. Pada akhirnya keseimbangan diri bisa tercipta dengan baik dan kedamaian akan didapatkan. Sasaran pembelajaran diarahkan agar siswa Perguruan Beladiri SINAR PERAK mempunyai pribadi yang mampu memelihara dan melestarikan semua yang diciptakan Sang Pencipta di muka bumi. Hal ini juga menjadi suatu perbuatan baik yang ditanamkan ke siswa agar kita selalu dekat dengan rahmat dari Allah.
3. Pribadi Yang Unggul
Pembentukan pribadi yang unggul. Pembelajaran di Perguruan Beladiri SINAR PERAK selain dibimbing berperilaku yang baik, berakhlak mulia juga diberi bekal belajar menyembuhkan dengan metode-metode yang riil yang dikembangkan perguruan ini, mudah dicerna dan semua murid mampu melakukannya. Metode penyembuhan diajarkan langkah demi langkah tergantung waktu yang telah ditentukan. Dengan bekal ini siswa Perguruan Beladiri SINAR PERAK diharapkan menjadi manusia yang bermanfaat dengan sering menolong keluarga, teman dan masyarakat dengan ikhlas. Upaya pembimbingan di Perguruan Beladiri SINAR PERAK apabila diterapkan dalam lingkungan keluarga bertujuan untuk menciptakan suatu keluarga yang rukun dan bahagia, dapat terciptanya hubungan yang harmonis antar anggota keluarga dan lingkungan disekitarnya. Selain itu sasaran pembelajaran juga ditujukan agar siswa menjadi pribadi yang mampu selalu berbuat baik dan menyampaikan kebaikan kepada sesama umat dan selalu belajar dari lingkungan di sekitarnya serta berusaha menjadi pemaaf yang baik.

Materi Pembelajaran
Materi pembelajaran yang disajikan Perguruan Beladiri SINAR PERAK bertujuan untuk mencapai tujuan dan sasaran perguruan dalam proses pemberdayaan masyarakat. Materi ini dikelompokkan menjadi:

1. Olah Raga
Olah Raga, yang dimaksudkan dalam materi ini meliputi olah gerak (senam dan jurus). Tujuan dari materi ini adalah untuk membentuk kesehatan secara fisik. Melatih diri gerak dan pernafasan ini sebenarnya berfungsi untuk mengaktifkan sel-sel yang rusak akibat benturan dengan berbagai faktor (antara lain virus, kuman dan lain-lain) yang disebabkan oleh interaksi kita dengan lingkungan. Dengan adanya latihan gerak dan pernafasan akan terbentuk struktur sel yang sangat normal yang tidak rentan terhadap virus, kuman dan lain-lain, sehingga kita diharapkan tidak pernah sakit.

2. Anatomi dan Fisiologi (pengetahuan anatomi tubuh dan fungsi bagian-bagian tubuh)
Anatomi dan fisiologi, materi ini perlu bagi siswa untuk mengetahui, walaupun tidak secara detil dalam penyampaiannya (tidak seperti pelajaran anatomi dan fisiologi di kedokteran), paling tidak siswa mengetahui nama dan tata letak serta fungsi dari masing-masing organ tubuh manusia. Siswa juga diharapkan mengetahui organ mana yang sakit/lemah jika seseorang menderita sakit serta cara penyembuhannya. Dengan dasar pengetahuan ini, siswa nantinya dalam proses penyembuhan baik untuk diri sendiri maupun orang lain dapat dengan tepat sesuai dengan penyakit yang ditanganinya.

3. Pembinaan Akhlak
Pembinaan akhlak, pengetahuan tentang akhlak yang dimaksud-kan di sini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada siswa dalam pemahaman hidup. Materi ini disampaikan kepada siswa dengan tujuan untuk menjadi sehat secara psikis/mental. Penyakit itu kebanyakan disebabkan oleh dari kondisi kejiwaan (psikis) seseorang, kondisi psikis ini berkaitan dengan perilaku seseorang tersebut. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan oleh tokoh sentral dari perguruan ini, kondisi psikis yang menyebabkan penyakit adalah perilaku seseorang yang kurang baik (di luar tatanan standar baik). Cara penyembuhan penyakit yang berawal dari perilaku yang kurang baik ini adalah dengan mengembalikan ke tatanan standar yang baik. Di sinilah Perguruan Beladiri SINAR PERAK memberikan pengetahuan dan bimbingan kepada siswa berkaitan dengan masalah pembinaan akhlak ini, yaitu berperilaku yang baik dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam pekerjaan, keluarga maupun orang sekitarnya.

Gambaran Ilmu Beladiri
Perguruan Beladiri SINAR PERAK merupakan perguruan beladiri, yang dalam sistem kepelatihannya dengan mengaplikasikan olah gerak (senam dan jurus) dan diikuti dengan aplikasi akhlak yang baik selanjutnya dapat dibangkitkan tenaga murni yang ada pada diri manusia. Tenaga yang dimaksud adalah getaran bio-elektrik murni. Getaran bio-elektrik murni ini akan menyebar keseluruh bagian tubuh, sampai pada bagian yang terkecil sekalipun. Apabila latihan olah gerak dan pernafasan dilakukan secara kontinyu maka gelombang bio-elektrik inipun akan semakin besar, sehingga tenaga yang ditimbulkan pun akan semakin besar. Penggunaan tenaga yang timbul dari getaran bio-elektrik ini akan selalu terkontrol oleh otak sebagai sentral kontrol aktifitas manusia. Oleh karenanya, kita dapat mempergunakan hasil dari olah gerak (senam dan jurus) kita untuk usaha yang bermanfaat bagi kehidupan, penggunaan ini antara lain dapat dilakukan untuk penyembuhan berbagai macam penyakit, baik itu fisik seperti maag, asma, tekanan darah, koleterol, asam urat, jantung, dan banyak lagi penyakit lainnya atau penyakit non fisik seperti yang disebabkan oleh penyebab lain (hal metafisik).

Sistem pembelajaran di Perguruan Beladiri SINAR PERAK dipergunakan sistem tingkatan yang terdiri,
 dari :

1. Tingkat I (dasar)
Jurus ditingkat dasar berjumlah 10 jurus
2. Tingkat II (pengendalian emosi)
Jurus ditingkat pengendalian emosi berjumlah 10 jurus
3. Tingkat III
Jurus ditingkat III berjumlah 9 jurus gabungan
4. Tingkat IV
Jurus ditingkat IV berjumlah 9 jurus gabungan
5. Tingkat V
Jurus ditingkat V berjumlah 5 jurus gabungan
6. Tingkat VI
Jurus ditingkat VI berjumlah 5 jurus gabungan
7. Tingkat VII
Jurus ditingkat VII berjumlah 3 jurus gabungan
8. Tingkat VIII
Jurus ditingkat VIII berjumlah 3 jurus gabungan Pada tingkat VIII inilah tingkat terakhir yang dapat ditempuh siswa, tingkat diatasnya dikhususkan bagi orang-orang tertentu yang dipilih oleh tokoh sentral perguruan ini.
9. Tingkat Keluarga Muda
Siswa yang akan masuk tingkat ini akan diuji segalanya terutama sisi mental dan emosinya. Tingkat keluarga muda terdiri dari :
a. Tingkat IX
b. Tingkat X
10. Tingkat Keluarga
Pada tingkat ini terdiri dari :
a. Tingkat peralihan pasif
b. Tingkat peralihan aktif

Program Pelatihan
Program kepelatihan yang ditawarkan kepada masyarakat dikelompokkan menjadi :
A. Program Khusus
Program ini ditawarkan dengan perkiraan waktu selama 3 s/d 4 bulan dengan materi meliputi :
*. Olah gerak (senam dan jurus) : latihan tingkat dasar dan pengendalian emosi
*. Dasar-dasar penyembuhan
*. Bisa dilanjutkan ke program latihan selanjutnya

B. Program Intensif
Program ini ditawarkan secara lebih khusus lagi bagi mereka yang punya keterbatasan waktu, kondisi fisik dan sakit fisik dengan perkiraan waktu antara 3 s/d 4 bulan dengan materi meliputi :
*. Olah gerak (senam dan jurus) : latihan tingkat dasar dan pengendalian emosi
*. Dasar-dasar penyembuhan
*. Dasar-dasar psikoterapi
*. Penerapan akhlak yang baik terhadap penyakit yang diderita

Biografi Tokoh Sentral
Sebagai tokoh sentral (Guru Besar) dari Perguruan Beladiri SINAR PERAK adalah Ir. Djoko Ismanu Herlambang yang akrab dipanggil Mas Dhanu, dalam kesehariannya selain taat dalam beribadah beliau selalu menerapkan nilai-nilai akhlak yang baik, santun dalam berperilaku, sopan dalam bertindak, lembut dalam tutur kata selalu memaafkan kesalahan orang lain, menghormati semua orang tanpa memandang apa latar belakang orang tersebut. Beliau adalah tempat berkonsultasi berbagai masalah baik berkaitan dengan agama maupun permasalahan kehidupan sehari-hari dan setiap masalah selalu dicarikan solusi yang terbaik dengan arif dan bijaksana. Dalam kesehariannya Mas Dhanu banyak melakukan berbagai kegiatan di berbagai media informasi. Berbagai kegiatan beliau adalah sebagai berikut :

1. Psychotherapist
Hasil penelitian Mas Dhanu dari kajian-kajian beliau selama belasan tahun disimpulkan bahwa berbagai penyakit yang diturunkan di dunia ini dapat tersembuhkan dengan terapi pembenahan iman dan perilaku sehari-hari. Pemahaman beliau tentang hal ini sangat dalam sehingga beliau dikenal juga sebagai seorang psikoterpist. Untuk lebih memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat luas beliau membuka klinik psikoterapi yang berpusat di Yogyakarta dengan nama Klinik Akhlak Mulia. Klinik ini juga telah membuka cabang di berbagai kota seperti Jakarta, Denpasar, Semarang, Solo, Malang, Wates.

2. Successful Business man
Mas Dhanu juga seorang yang berhasil dalam mengembangkan bisnisnya. Beberapa perusahaan dan lembaga di bawah manajemennya dan semuanya berkembang dengan baik. Mas Dhanu adalah pemimpin dari beberapa perusahaan/lembaga :

a. Akhlak Mulia Center (amC)
Lembaga ini merupakan lembaga yang bergerak di bidang peningkatan kualitas sumber daya manusia baik secara emosional maupun secara spiritual. Bentuk usaha yang dilakukan berupa pelatihan-pelatihan peningkatan kualitas sumber daya manusia, training untuk kehidupan sehari-hari yang terkait dengan keluarga anak dan penyakit-penyakit tertentu.

b. Klinik Akhlak Mulia (psychoterapy and herbal klinik)
Berlatar belakang sebagai seorang psikoterapist telah puluhan tahun menekuni bidang ini sehingga menemukan hubungan antara perilaku seseorang di dunia dengan munculnya penyakit yang diderita seseorang serta dibantu dengan pemberian obat herbal yang telah terbukti aman dan manjur.

Kegiatan Mas Dhanu di Media Publikasi
A. Mengisi acara berkaitan dengan psikoterapi yang disiarkan dengan interaktif di media elektronik
1. Tahun 1997 di ANTV, berupa dialog interaktif dengan pemirsa
2. 24 Oktober 2004, berupa sarasehan psikoterapi yang direlay 6 stasiun TV (TVRI, SCTV, ANTV, TPI, Lativi, dan Bali TV). Acara diselenggarakan di Aula Gedung Indonesia Power Jl. Gatot Subroto kav. 17 Jakarta
3. 12 Desember 2004, dialog interaktif di RRI Pro-3 FM Jakarta yang direlay secara nasional dalam acara Tamu Kita jam 09.00-10.00 WIB dengan tema Psikoterapi Berkaitan Dengan Penyakit, Penyebab dan Solusinya
4. 19 Desember 2004, dialog interaktif di TVRI Stasiun Pusat Jakarta jam 06.30-07.00 WIB dalam acara SARAPAN (Saran dan Harapan)
5. Pengasuh tetap Mata Hati pada O Channel TV Jakarta (interaktif) selama kurun waktu 2006-2007 disiarkan setiap Kamis jam 11.30 WIB. Beliau juga pengasuh acara Sejuta Maaf pada O Channel TV selama bulan Ramadhan 1427H
6. Pengasuh acara Indonesia Siesta di radio Delta FM Jakarta pada periode tahun 2007 direlay langsung di 22 kota besar di Indonesia
B. Pengasuh tetap acara Oasis Mas Dhanu (interaktif) pada radio UNISI 104,5 FM Yogyakarta pada setiap hari Jumat jam 16.00-17.00 WIB. Pendengar dapat mendengarkan tauziah serta dapat berkonsultasi langsung dengan beliau berbagai permasalahan yang berkaitan dengan penyakit dan permasalahan hidup sehari-hari.
C. Pengasuh tetap acara Tauziah Mas Dhanu (live) pada radio UNISI 104,5 FM Yogyakarta pada hari Senin setiap awal bulan jam 20.00- 21.30 WIB. Interaktif dilakukan dengan jamaah yang datang di halaman depan radio UNISI di Jl. Demangan Baru No. 24 Yogyakarta.
D. Pengasuh acara Bengkel Hati di MNC TV disiarkan live setiap hari Minggu dan Senin Pagi jam 04.00-05.00 WIB.

Sumber : sinarperakmalangdotcom

0 komentar:

Posting Komentar

TEMPLATE CREDIT:
Tempat Belajar Akhlak Mulia Klik Di Sini - Travel Site Klik Di Sini - Original design by Bamz | Copyright of PB. Sinar Perak Cab. MALANG.